Diplomasi Ringan dan Lucu

Sebuah kisah nyata perjalanan karir M Wahid Supriyadi sebagai Duta Besar untuk Australia dan Rusia.

Rp 125.000

Diplomasi Ringan dan Lucu

Categories ,

Buku ini sangat menarik untuk dinikmati, penuh inspirasi dan kaya ilmu terapan. Bagaimana keseharian seorang Wahid Supriyadi baik sebagai seorang diplomat dan sebagai manusia biasa. Sebuah cerita dari Pak Wahid yang menjalani karirnya dari Atase (jabatan paling rendah) hingga dipercayakan kepadanya sebuah tanggung jawab besar sebagai seorang duta besar. Buku ini akan sangat bermanfaat untuk Anda yang berkuliah di Fakultas Hubungan Internasional, Sosial Politik, Komunikasi, ataupun berprofesi sebagai seorang Public Relation.

Dalam buku ini banyak menceritakan pendekatan-pendekatan kenegaraan yang dilakukan Pak Wahid di luar formalitas dan kebiasaan protokoler yang kaku. Lucu, atraktif dan dinamis, namun dapat menjadi strategi yang efektif dalam diplomasi.

Buku ini akan menjadi referensi yang sangat inspiratif dan implementatif untuk Anda yang mungkin bercita-cita bekerja di Departemen Luar Negeri, menjadi konselor, atau sebatas mengenal dunia diplomasi maupun dinamika di belakangnya, yang memang jarang terekspos ke publik.

Pak Wahid memperlihatkan satu hal dalam upaya meniti jenjang kariernya, yaitu mencoba sedapat mungkin untuk berbuat yang terbaik, dan berlaku sejujur-jujurnya ketika menjalankan amanat yang diberikan oleh pimpinan. Memang ada faktor keberuntungan di sana sini, tapi sifat yang lurus dapat melancarkan hal-hal yang kita kerjakan. Hal ini sangat terlihat pada jalan karier Pak Wahid ketika menapaki jalan itu. Disamping itu beliau sekaligus menunjukkan sifat tegas yang tidak kompromistis terhadap apa-apa yang diyakini benar. Oleh karenanya, ketika melihat kembali ke belakang, Pak Wahid dapat mensyukuri jatuh bangun perjalanannya, tapi juga pencapaiannya sebagai Duta Besar di suatu negara yang sangat besar, yaitu Rusia.

Prof Dr Hariyadi Wirawan
Dosen Senior Hubungan Internasional UI

Penulis : M. Wahid Supriydi
Halaman : 352 Halaman
Ukuran : 14 x 21
ISBN : 978-602-5681-92-9
Tahun Terbit : 2020

Weight 400 g